Selamat Pagi, Siang, Sore dan Malam buk.
Kenalan dulu ya. Namaku Zidni Khasna, Panggil aja aku Buna Zidni dari Beasiswa IPM Batch 4. Mau cerita dulu nih buk, sedari aku melahirkan dan punya anak, aku jadi selektif nih pake skincare ataupun make up serta menghindari konsumsi obat2an kalau ga sakitnya uda parah. Lalu aku tertarik nih bu untuk menghilangkan penyakit aku pake aromaterapi dalam bentuk diffuser maupun pake Essential Oil yang dilute langsung. Akupun mengaplikasikan hal yang sama ke anakku yang masih batita, jika sakitnya belum parah kita healing pake aromaterapi. Nah berangkat dari hal tersebut, aku mau bikin produk aromaterapi yang bisa dipake dengan mudah oleh sejuta umat nih. So, aku memutuskan untuk buat Aestetic Scented Candle dan Botanical Wax Sachet dulu nanti baru yang lain menyusul. Kedua produk ini dibuat dengan bahan yang ramah lingkungan dan herbs lokal seperti lilin lebah, lilin kedelai dan rempah-rempah Indonesia.
Lalu aku mau minta bantuan ibu nih buat kita bahas sana-sini tentang produk yang akan aku bikin. Aku boleh tanya saran dari ibu-ibu semua ya, yuk kita mulai:
a. Apakah ibu-ibu tercinta ini tertarik dengan aromaterapi dan menggunakannya di rumah atau di tepat kerja?
b. Mengapa ibu menggunakan aromaterapi? Apakah tujuan ibu?
c. Bagaimana bentuk aromaterapi yang ibu gunakan di rumah?
d. Apasajakah aroma yang ibu sukai?
e. Menurut ibu, bagaimanakah bentuk aromaterapi yang mudah digunakan dan memecahkan solusi masalah ibu?
g. Apakah ibu tertarik untuk membuat produk aromaterapi yaitu scented candle jika aku sediakan Kit DIY Scented candle jar?
Terima kasih buibu semua atas pendapat yang kalian utarakan kepadaku. Semoga selalu sehat dan mendapatkan berkah dari Tuhan.
Salam sayang dariku, Have a nice day