Kenal Ibu Bulan Agustus

Hai Ibu!

Wah Karena setiap Hari selalu Ada member baru, dan kenal-kenalannya akan semakin panjang, Kita buat topik baru ya setiap bulannya.

Jadi untuk ibu2 yang ingin berkenalan dan mengenalkan diri di Bulan ini, silakan tuliskan disini :blush:
Jangan lupa sebutkan:
Nama
Domisili
Bisnis yang dijalani atau ide bisnis yang ingin direalisasikan
Hal yang ibu sukai di Rumii

Selamat berkenalan ibu! Semoga semakin bertemu banyak sahabat baru di sini :hugs:

8 Likes

Halo mba Fatya dan Ibu-ibu Rumii,

Perkenalkan nama saya Ulfa. Saya newbie sebagai istri dan belum menjadi seorang ibu😊Saya tinggal di Jakarta Selatan, tepatnya di Cipete Selatan.

Saat ini saya sedang menjalani bisnis jasa titip brand Uniqlo. Saya memulai bisnis ini saat New Normal, kurang dari satu bulan lalu. Saya memulai bisnis ini karena saat masa pandemi hampir semua kegiatan beralih online, termasuk belanja. Karena saya juga mempunyai pengalaman kerja cukup lama di e-commerce, jualan online itu mudah dan cukup menguntungkan. Saya melihat market produk uniqlo cukup diminati juga di Indonesia.

Saat ini bisnis jasa titip sudah semakin banyak diminati, sebagai sarana marketing, saya membuat diferensiasi bisnis saya dengan bisnis yang lain.

Walaupun modalnya tidak terlalu banyak, bisnis jasa titip juga masih ada beberapa kendala, seperti stok produk dan pembayaran customer. Alhamdulillah kendala ini saya jadikan sebagai learning cost dan mencari solusi agar tidak terulang kembali.

Sebagai pemula dalam waktu kurang dari satu bulan, saya mendapat keuntungan sekitar 500rb hehe maklum masih belajar😁

Selain bisnis jasa titip, saya juga sedang mempersiapkan konten dan marketing sebagai reseller produk longdress (daster, kaftan).

Saya mempunyai hobi dan minat di bidang fashion dan style, saya juga hobi membuat konten dan design, sehingga saya praktekan untuk marketing produk fashion yang akan saya jual.

Berbagai persiapan yang akan saya lakukan yaitu foto produk, akun dan konten di instagram, dan penjualan di e-commerce.

Saya tau Rumii diperkenalkan oleh kakak saya. Menurut saya, Rumii forum yg edukatif dan inspiratif untuk ibu-ibu milenial. Semoga cerita saya juga cukup menginspirasi😁

13 Likes

Hai ibu @ulfapuspitahapsari salam kenal aku rizqif bu :blush:, waau dalam kurang dari 1 bulan udah dapet income yang lumayan, :heart_eyes: … semangat belajar bersama ya ibu… :blush:

3 Likes

Halo mb Fathya dan Moms lainnya.
Perkenalkan, saya Rachma domisili di Denpasar-Bali.

Saya seorang freelancer Graphic Design.

Saya menyukai seni & Anak-anak (Parenting)
Bisnis yg saya impikan adalah bisnis yang mampu mencakup keduanya.
Saat ini, saya kepikiran ide bisnis untuk membuat aneka edutoys.

Sempet jalan bbrp bulan, tapi saat ini vakum krna saya minim ilmu untuk memanagenya.

Semoga dengan mengikuti class by class dari Ibu Punya Mimpi, saya semakin memantapkan diri untuk tetatp melanjutkan ide bisnis yang pernah saya muli tsb :smiling_face_with_three_hearts:

Salam kenal semuanya :heart::heart:

12 Likes

Halo mba ulfa salam kenal,
Bisnis jastip emang ga ada matinya ya mba, lumayan lah pemula juga udah dapet income yg lumayan. Semangat belajar bersama ya mba🤗

4 Likes

Halo bu rachma salam kenal,
Wah jadi graphic design yg seneng parenting? Bener banget tuh ide bisnisnya edutoys yg ga ada matinya juga karena kelahiran ada terus. Kalo boleh tau bisnis edutoys yg seperti apa bu yg sudah dijalankan?

Semangat belajar bersama ya bu :hugs:

5 Likes

Hai ibu @bidarachma salam kenal ibu, aku Rizqif di banyuwangi wah kita punya ketertarikan bisnis yang sama ibu… semoga kita bisa saling sharing yah kedepannya

4 Likes

Hai ibu @Fathya dan ibu2 lainnya…

Saya baru join dari bulan juli, tapi sepertinya saya belum memperkenalkan diri.
Nama saya vivi, saat ini saya berjualan Sosis Ayam Homemade dari bulan oktober 2019 hingga saat ini dan di sambil jualan roti sourdough awal mula kenalan sama roti sourdough karena anak saya selalu diare setiap habis makan roti pakai ragi instan. Jadilah saya menekuninya sampai sekarang, dan ternyata banyak juga peminatnya, bahagia kalau bisa membantu sesama yg lainnya…

Salam kenal semuanya :heart:

8 Likes

Hi ibu rizqif salam kenal😊 iya alhamdulillah makasih bu. Semangat belajar bersama ya, smg bisa sharing2 ilmu kedepannya😊 @Loveliest

5 Likes

Halo mba salam kenal😊
Betul mba, selama belum ada di e-commerce jastip masih ttp diminati😁 semangat belajar bersama mba, semoga bisa sharing2 ya😊 @msbella_sabels

4 Likes

Halo ibu rachma salam kenal😊
Menginspirasi sekali, skill dan hobi nya bisa menghasilkan bisnis yg bermanfaat😊
Sebelumnya bisnis edutoys seperti apa bu? secara digital? @bidarachma

5 Likes

Hai ibu @viviliaan :heart_eyes: salam kenal aku Rizqif wah bisnis ibu saat ini sangat dibutuhkan dan q yakin kedepannya akan semakin banyak yang beralih ke home made bebas pengawet semangat ya ibu

4 Likes

Hi ibu vivi salam kenal ya😊
Bisnis makanan rumahan emg makin banyak peminatnya ya bu, smg sukses selalu bisnisnya😊

4 Likes

Jualan paket2 sensory sama printable worksheet bunda.

Sebenarnya peminatnya ramai.
Hanya saja saya terlalu bnyak amanah, jadi bingung pilih prioritas :pleading_face::pleading_face:

3 Likes

Waah tetanggan ya :smiling_face_with_three_hearts::smiling_face_with_three_hearts::crazy_face:

Aamiin Bunda :innocent::innocent:

1 Like

Jualan printable worksheet dan paket2 sensory play bunda.

Saat itu offline.
Saya kurang bisa manage waktu, sehingga bisnis tsb gk jalan :see_no_evil:

2 Likes

Hihihi semangat meraih mimpi juga ya ibu… :kissing_closed_eyes: semoga kelak bisa meet up…hihihi @bidarachma

1 Like

Hai Ibu-ibu disini.

Salam kenal dari saya Darma Dewi, seorang ibu yang mempunyai mimpi menjadi pebisnis sukses yang tinggal di Pancoran, Jakarta Selatan.

Saya adalah seorang ibu 2 anak yang juga bekerja di kantor. Menjadi seorang ibu dengan yang mempunyai anak yang beranjak remaja lumayan menguras pikiran ya :smile:.
Sebenarnya sudah lama saya mempunyai mimpi untuk punya bisnis bakery & pastry shop/homemade food tetapi terkadang terkendala waktu, biaya dsb. Hingga sampai terjadi keadaan yang luar biasa terjadi belakangan ini, yaitu pandemi Covid-19 memukul mundur beberapa pelaku ekonomi.
Beberapa perusahaan mulai terdampak, isu PHK terjadi dimana-mana. Saya termasuk orang yang mendengar isu itu di kantor saya. Perasaan cemas, ketar ketir memikirkan nasib anak ke depan (karena saya kebetulan adalah orang tua tunggal) sementara persiapan tabungan pun belum mumpuni ditambah kewajiban yang buanyak pada akhirnya membuat saya memutar otak untuk mempersiapkan segala sesuatunya.

Kebetulan juga saya punya hobi memasak dan hobi coba-coba resep serta dikelilingi oleh sahabat yang punya hobi kuliner. Akhirnya saya berkolaborasi dengan mama (karena pakai warisan resep turun temurun) untuk membuka usaha jualan kue-kue & masakan-masakan ala rumahan. Proses penjualannya dengan cara online karena kondisi saya yang masih bekerja.

Awal pandemi terjadi usaha saya lumayan laris, hampir setiap hari ada orderan. Tetapi 2-3 bulan belakangan ini orderan sepi yang membuat saya bertanya, salah dimanakah langkah saya?

Yang membuat saya tertarik bergabung disini adalah karena tidak sengaja melihat semacam iklan/postingan kerjsama dengan suatu e-commerce tentang ibu-ibu yang ingin sukses dalam usaha dan setelah ikut bergabung saya melihat ada banyak manfaat dan motivasi yang diberikan. Harapan saya dengan bergabung disini saya mendapatkan banyak pencerahan untuk usaha yang baru mulai ini sekaligus menjadi sarana pembelajaran buat saya.

Demikian mengenai perkenalan dari saya yang sangat panjang ini. Semoga saya dapat menjadi sahabat ibu-ibu disini.

Salam :yellow_heart:

9 Likes

Hai ibu @dewinaysha salam kenal ibu q rizqif. Semoga kita bisa saling sharing soal bisnis kita kedepannya, klau saran aku mungkin ibu bisa minta follow up ke customer ibu sebelumnya yang sudah pernah order, ditanya satu2 revewnya bagaimana sarannya bagaimana… :blush:apa yang perlu dievluasi… itu mungkin yang bisa ibu coba saat ini…

1 Like

Salam kenal hai ibu semuaa. Salam kenal yaaa. Aku Raras. Smg di sini kita semua bs saling support dan berbagi ilmu :blush:

2 Likes