Tugas Objective Key Result - CJ Penulis 3

Challenge 1 :

3 hal yang nyaman untuk dilakukan
Membaca buku
Berkreasi atau membuat DIY art
Jalan-jalan

Paling sering diminta saran untuk apa
Sering dijadikan tempat curhat.
Waktu di sekolah, paling sering ditanya soal pelajaran Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.
Sering dimintai rekomendasi buku yang bagus.
Sering diajak teman ketika ada project menulis atau project kreatif.

Super power panutan beserta sifat yang dikagumi
Orang pertama yang saya jadikan panutan adalah Hermione Granger. Aku masih kelas 1 SD ketika pertama kali nonton Harry Potter dan langsung mengagumi kecerdasan Hermione Granger. Dia pintar, berani, suka membaca buku, memiliki karakter yang kuat, dan setia kawan. Super powernya, dia bisa sihir. Hihihiā€¦

Super power yang dimiliki diri sendiri
Sepertinya, saya bisa diajak brainstorming terkait ide-ide kreatif. Bisa menulis kreatif dengan genre fiksi. Bisa tahan membaca buku yang tebal.

Challenge 2 :

Goal 10 tahun mendatang beserta peran yang dimiliki

Peran sebagai Ibu Rumah Tangga

Dalam 10 tahun mendatang, aku akan menjadi istri dan ibu yang sudah mengusahakan yang terbaik untuk keluarga dengan cara memperbaiki kualitas diri, menyeimbangkan pencapaian target di dunia dan amal untuk akhirat.

Goals dalam 10 tahun:

  1. Pintar masak
  2. Bijaksana dalam parenting
  3. Umroh bersama keluarga

Challenge 3 :
Membuat objective key result

Pintar masak

  1. Belajar lebih banyak resep, menu masakan rumahan, menu acara besar, snack (jajanan manis dan asin, aneka kue, street food), kreasi bekal
  2. Membuat buku catatan khusus perdapuran. Rajin mengisi buku tersebut. Yang sudah dipraktekkan, dicatat. Yang gagal dan berhasil juga harus dicatat. Yang mau dicoba, dicatat.
  3. Membuat planning menu masakan untuk sebulan (konsisten!)
  4. Update wawasan tentang perdapuran
  5. Belajar food preparation (dan diterapkan!), belajar cara mengolah bahan-bahan mentah, belajar kegunaan bumbu dan rempah-rempah
  6. Belajar time management di dapur supaya efektif dan cepat selesai (perlu latihan terus)
  7. Planning keuangan dapur
  8. Berbagi kepada orang lain. Terima saran dan kritik lalu perbaiki.
  9. Menjaga keluarga supaya bisa menghindari makanan yang haram
  10. Rutin berbagi dalam rangka Jumā€™at berkah

Bijaksana Dalam Parenting
(Sekarang belum punya anak)

  1. Belajar lebih banyak ilmu parenting
  2. Belajar tentang mental health bagi anak, bagi orangtua, bagi suami-istri dan bagi individu
  3. Belajar cara mendidik anak dari sudut pandang agama. Belajar ilmu tauhid untuk disampaikan ke anak-anak, belajar lagi kisah Nabi dan Rasul beserta kisah sahabat dan istri-istri Nabi Muhammad
  4. Memperluas wawasan dan update berita terkini tentang dunia parenting.
  5. Belajar lebih jauh tentang Montessori dan cara membuat APE sendiri di rumah supaya anak tidak banyak screen time
  6. Belajar lagi cara komunikasi yang baik dan latihan manajemen emosi dalam menghadapi anak di berbagai kondisi
  7. Membaca buku cerita anak dan nonton video anak yang terbaru/trend saat itu, serta mengenali lagu-lagu anak.
  8. Belajar time management!
  9. Memenuhi semua keperluan anak, lahir dan batin terpenuhi haknya
  10. Mengajak anak eksplorasi minat dan bakatnya

Umroh bersama keluarga

  1. Menambah penghasilan
  2. Banyak menabung
  3. Berdoā€™a dan memohon kepada Allah
  4. Mempersiapkan mental dan fisik
  5. Mempersiapkan ilmu dan wawasan terkait umroh
1 Like