Halo, Ibu! Bagaimana kabarnya? Semoga sehat-sehat dan selalu dilindungi dari wabah ini ya… Second wave kali ini faktanya lebih tinggi ya dibandingkan sebelumnya. Terasa sekali karena sekarang mulai mendengar kabar saudara atau kerabat yang positif hinggga meninggal di circle terdekat yang rasanya makin mengecil. Nah untuk itu, tidak ada salahnya untuk kita lebih pertetat protokol kesehatan untuk melindungi diri, orangtua, pasangan, dan tentunya anak-anak kita! Menurut IDAI, kasus kematian anak akibat C19 di Indonesia tertinggi di dunia.
Nah, kali ini aku mau share beberapa e-book dan tambahan video-video edukatif lainnya untuk mengedukasi anak-anak kita mengenai Covid-19. Yang pertama ini adalah link e-book dari penulis buku anak yang namanya sudah tidak asing nih, yaitu ibu Watiek Ideio. Link buku ini memang diperuntukkan untuk disebarkan dari Bu Watiek sendiri ya…
Berikut Link nya ya :
LINK BACA EBOOK SERI EDUKASI KORONA
Buku 1: Cerita Si Korona
Link: Buku Korona 1
Buku 2: Gara-gara Korona
Link: Buku Korona 2
Buku 3: Ayo Cuci Tangan Dulu
Link: https://bit.ly/BukuKorona_3
Buku 4: Jangan Masuk Rumah, Korona!
Link: Buku Korona 4
Buku 5: Perjalanan Si Korona
Link: https://bit.ly/BukuKorona_5
Buku 6: Ayo Jaga Hewan Peliharaanmu
Link: Buku Korona 6
Buku 7: Selamat Datang, Ramadan
Link: https://bit.ly/BukuKorona_7
Buku 8: Saling Sapa dari Rumah
Link: https://bit.ly/BukuKorona_8
Buku 9: Pakailah Masker dengan Benar
Link: Buku Korona 9
Buku 10: Kita Semua Pahlawan
Link: Buku Korona 10
Nah. dibawah ini juga ada beberapa video pendukung untuk mengedukasi anak usia dini (3-6 tahun)
Ada juga beberapa poster pendukung untuk menjelaskan menggunakan masker yang benar dan beberapa printable lembar kerja untuk dikerjakan anak dirumah. Bisa langsung di klik ya bu untuk link download-nya…
Yuk kita berusaha maksimal untuk menjaga orang tersayang dan diri sendiri tentunya… Tetap semangat memberikan edukasi kepada anak-anak dan orang-orang di sekitar kita ya bu. Semoga dengan bantuan beberapa materi edukasi tadi, bisa memudahkan kita membekali anak-anak dengan pengetahuan yang baik! Kalau ibu-ibu punya resource lain boleh juga di share ya, bu
Stay safe, Stay healthy, Semoga bermanfaat!