Hacks Para Penulis Terkenal! (nomor 2 dan 3 bikin kaget!)

Hai, Ibupreneur!
Apakah ibu memiliki mimpi sebuah pencapaian dari semua tulisan yang Ibupreneur buat?
Mau itu pencapaian yang terlihat memenuhi pelepasan emosi dari penulis saja atau bahkan lebih. Ada yang ingin ceritanya menjadi inspirasi orang lain, atau jadi semacam “warning sign” agar orang lain tidak merasakan kemalangan si penulis. Bahkan tak menutup kemungkinan penulis juga ingin pencapaian yang lebih besar dari dua hal tersebut. Misalnya menjadi penulis yang bukunya masuk dalam rak pojok pengumuman “TOP 10 wanted books” di sebuah toko buku, atau menerima penghargaan dari museum rekor.

Kalau Ibupreneur adalah salah satu yang juga memiliki mimpi pencapaian di atas akan tulisan milik ibu saat ini. Rasanya pasti ada sesuatu yang membuat Ibupreneur jadi asik mengejar mimpi itu bukan? Contohnya membangun rutinitas atau mood menulis yang baik.

Nah berikut daftar kebiasaan para penulis terkenal yang mungkin bisa menginspirasi Ibupreneur dan jadi kunci capaian mimpi ibu

1. Jadwal Kegiatan yang Terorganisir


sumber gambar freepik

Yap! Ternyata 11 dari 13 penulis terkenal memiliki rutinitas uniknya masing-masing sehingga mereka berhasil mencetuskan karya mereka. Satu penulis yang kiranya menarik bagi Ibupreneur, Maya Angelou. Seorang penulis puisi, orator, sekaligus aktris Afrika-Amerika ini adalah seorang Ibupreneur juga pada masanya. Ia melakukan kegiatan terjadwal seperti waktu menyiapkan sarapan untuk suami dan memulai harinya dengan kopi sebelum memulai menulis. Nah sampe sini Ibupreneur merasa relate?

2. Olahraga


Stop! Tak perlu langsung dibayangin pakaiannya harus yoga suit atau Zumba suit. Ibupreneur bisa loh cukup berjalan kaki saja. Eh kok jalan? Iyaaaa! Ternyata berdasarkan penelitian, berjalan kaki itu bisa membuat kita berfikir lebih baik loh! Karna di saat berjalan, kita menciptakan ritme yang berdampak baik pada otak kita. Ritme ini tidak kita dapatkan jika kita berjalan dengan kendaraan ya Ibupreneur. Wah bisa jadi manfaat berlipat yah dengan aktifitas semudah berjalan kaki ini.

3. Lakukan Hal yang Tidak Biasa
Nah loh kok harus di luar zona nyaman? Nyatanya ada seorang penulis novel terkenal pada zamannya bernama Jane Austen, salah satu penulis yang memilih menerbitkan karyanya secara anonim. Penulis ini juga merupakan seorang Ibupreneur yang memiliki aktivitas seorang Ibu pada umumnya. Uniknya ia bisa menulis di saat beliau harus melakukan kegiatan menjahit bersama keluarganya. Namun saat pengunjung tiba, ia pasti akan menyembunyikan kertas kertas yang ia gunakan tuk menulis karyanya. Ini ia lakukan agar karyanya tetap menjadi anonim. Awalnya karya beliau hanya dinikmati kaum pujangga golongan atas tanpa ada seorangpun yang tau bahwa itu adalah hasil karyanya. Namun setelah keponakannya membuat karya mengenai Ibu Austen, karya-karyanya langsung dikagumi segala pihak. Menganggumkan bukan, Bu?

4. Teruslah menulis!
Buku yang berjejer rapi di rak toko buku itu berawal dari satu kata yang selalu dimulai oleh penulisnya setiap waktu. Rangkaian kata demi kata yang muncul itu tidak akan terangkai sempurna jika penulis tidak menuliskan dalam sebuah halaman kertas bukan? Saya pun tertarik dengan pernyataan Jodi Picoult berikut:

“You might not write well every day, but you can always edit a bad page. You can’t edit a blank page.”

Jadi engga apa-apa banget, bu. Jikalau tulisan kita hari ini terasa buruk. Setidaknya tulisan itu bisa direvisi dibandingkan kertas atau layar kosong monitor kita.

Nah gimana bu? Ada kah rutinitas di atas yang mau Ibupreneur coba? Atau Ibupreneur terinspirasi membangun rutinitas baru dari tulisan ini? Ditunggu cerita Ibupreneur di kolom komentar ya bu!

“A writer who waits for ideal conditions under which to work will die without putting a word on paper.” -E.B White-

Sumber data:

5 Likes

Keren banget buu tipsnyaa
Jadi insight baru buat aku
:purple_heart:

sama sama buuu <3 terima kasih sudah mampir baca hihi

Bener banget ya kutipan dari Jodi Picoult itu. Kadang2 jadi gak ngapa2in karena pengennya langsung perfect, padahal mah emang pasti butuh proses yak. Makasih buat tipsnya, Bu!

bener!! suka pengen instan cuss jadi yaa wkwk padahal mie instan aja juga butuh proses masak kan? :smiley:

Setujaaaaaa sama hacksnya. Beberapa ada yg aku terapkan juga nih mihihiii. Apakah aku adalah calon penulis terkenal? :joy::joy:

Bisa jadi bu pikiii… :heart_eyes: :smiling_face_with_three_hearts:
Penulis konten, penulis artikel, nah pilih mana buuu? hihi