Hai Ibupreneur!
Siapa nih yang dulu mikir kalau aplikasi tiktok isinya cuma konten hiburan dan joget-joget aja? Atau bahkan ibu-ibu sudah mulai menggunakan aplikasi ini untuk media promosi bisnis ibu?
Ternyata bu, TikTok sekarang sudah bekembang menjadi media social yang punya konten variatif, termasuk konten tentang bisnis dan keuangan juga loh
Ga hanya seru, konten yang di kemas ringkas dan mudah dipahami, memudahkan banget untuk para Ibu preneur dalam mengembangkan bisnis. Cek akun-akun ini yuk
1. @ivana.harjadi
CEO dari @ivi.management ini sering berbagi informasi tentang cara menambah pendapatan. Video-video bisnis dan keuangan nya disampaikan dengan santai, praktis, dan tidak terlalu banyak teori. Belajar bisnis dan keuangan jadi ga menakutkan lagi deh
2. @christinalie27
Kontennya berisi tentang ilmu mengenai pengelolaan keuangan, seperti cara menabung, cara meningkatkan keuntungan, sampai dengan cara untuk menentukan harga produk usaha atau fakta-fakta menarik yang dapat membantu mengoptimalkan usaha ibu
3. @fardiyandi
Belajar bisnis ga melulu tentang teori bisnis. Di akunnya @fardiyandi kita akan nemuin konten yang berisi tentang beragam cara untuk motivasi pengembangan diri, seperti buku-buku apa yang cocok untuk menjadi bacaan hingga cara-cara untuk berkolaborasi dengan influencer untuk mempromosikan usaha
4. @kevinchristabel
Kalau menyimak konten Founder @metacreative.id ini rasanya kita ga perlu bingung lagi mau mulai bisnis dari mana. Dari menentukan harga jual, profit dan daya saing usaha juga dibahas disini.
5. @richardtjie
Tips-tips di kontennya @richardtjie ini bisa membangkitkan jiwa entrepreneurship kita nih bu, karena sering sekali membagikan tips-tips yang berguna untuk mengembangkan usaha
Nah, kalau ibu preneur disini gimana? Biasanya kalau buka aplikasi Tiktok, akun apa aja sih yang suka di pantengin? Sharing di kolom komentar yuk untuk rekomendasi akun Tiktok favorit ibu