Lewat Aksara Ibu Bisa Berdaya, Di Rumah pun Bukan Masalah, Ini Caranya!

“Membaca buku-buku yang baik berarti, memberi makan rohani yang baik” ~ Buya Hamka~

Produktivitas dan kesibukan, dua hal yang saat ini menjadi wajib. Sehingga, timbul rasa bersalah jika tidak menjadi orang “sibuk”.

Tidak jarang saat ini, seorang wanita khususnya “seorang Ibu” ingin tetap menjadi ibu yang produktif serta berdaya meskipun dari rumah.

Sumber gambar ( Ilustrasi Canva , Echa Rachma)

Wah, betul tidak buibu?

Banyak pula orang berpendapat, kalau Produktif sama dengan sibuk! Apakah iya, produktif sama dengan sibuk? Lalu menurut ibu-Ibu sendiri, apakah pengertian Ibu berdaya dan Produktif? Mengapa, untuk saat ini banyak menjadi kerisauan para Ibu?

Menurut KBBI, berdaya artinya memiliki kekuatan dan kemampuan. Sedangkan produktif mampu menghasilkan atau mendatangkan manfaat. Sibuk, adalah penuh dengan kegiatan.

Jadi Wanita Berdaya, adalah wanita yang memiliki kekuatan dan kemampuan memilih serta mengambil keputusan untuk hidupnya sendiri secara sadar.

Sering kali banyak yang salah mengartikan, kalau Ibu Berdaya harus Ibu yang bekerja serta menghasilkan uang. Sehingga sering tanpa disadari, ekspektasi kita sendiri yang menjadikan sebuah rasa kecewa.

Karena, hasil yang tidak sesuai dengan ekspektasi kita. Akhirnya, kita lupa dengan tujuan dalam mengambil peran yang kita pilih. Kita sudah ter distraksi oleh rumput hijau orang lain.

Mengutip dari Buku karya mbak Putty Puar, Produktif dan juga sibuk dua hal yang berbeda lho buibu. Untuk menjadi Ibu yang Produktif, yang haru kita miliki, adalah Self Awareness atau sebuah kesadaran dan kejelasan (Clanty) akan tujuan hidup kita. Sehingga, kita bisa memiliki manajemen waktu yang baik.

Sumber Gambar (Ilustrasi, Echa Rachma Canva)

Pertanyaan yang banyak muncul “ Apakah, ketika aku sudah memilih peranku menjadi Ibu masih tetap bisa produktif dan berdaya meski dari rumah?”

Sebagai, seorang ibu yang ingin tetap Produktif dan berdaya. Ada lho, cara efektif yang bisa kita lakukan. Cara ini, banyak memiliki manfaat untuk kita yaitu “Membaca dan menulis.”

Memang ada manfaat membaca dan menulis untuk seorang Ibu? Banyak lho bu manfaatnya! Yuk, kita simak ulasan di bawah ini apa saja manfaat Membaca dan Menulis untuk ibu!

  • Baik untuk Kesehatan Mental dan Fisik Ibu


Sumber Gambar ( ilustrasi Canva, Echa Rachma)

Dengan membaca dan menulis, kita bisa menemukan sebuah kebahagiaan. Sehingga kita, bisa meminimalisir stres. Hormon yang bekerja ketika kita bahagia adalah Dopamin. Yang dapat, meningkatkan produktivitas dan aktivitas sehari-hari. Mulai dari kemampuan mengingat, hingga menggerakkan anggota tubuh. Hormon dopamin, juga dapat mengendalikan emosi saat dilepas dengan dosis yang tepat. Dopamine disebut juga Happy Hormone.

Sumber Gambar ( Ilustrasi Canva, Echa Rachma)

Selain untuk meningkatkan Dopamine, kegiatan membaca dan menulis juga bisa untuk meningkatkan pengetahuan. Seperti halnya, ketika kita dihadapkan pada sebuah masalah.

Saat kita banyak membaca dan menulis, wawasan kita akan bertambah sehingga kita bisa mengecilkan masalah. Menurut Buku self develovment “Better Me”. Sebab, sifat masalah itu sendiri “ mostly” jika kita membiarkan masalah menjadi besar dia akan membesar. Dan saat, kita tidak memikirkan berlebih dia akan mengecil.

Ketika, kita menulis sama halnya kita sedang berlatih berpikir secara sistematis.

  • Meningkatkan Kinerja Otak


Sumber Gambar ( Ilustrasi Canva Echa Rachma)

Dengan membaca buku, otak akan diajak bekerja dan mengolah informasi yang didapat. Karena, saat kinerja otak meningkat maka aktivitas berpikir pun akan meningkat seperti halnya menulis.

Nah, itu tadi beberapa manfaat didapat ketika kita membaca dan menulis. Sebab membaca dan menulis satu kesatuan. Serta menjadi modal utama, jika ingin melanjutkan untuk berkarir dalam kepenulisan. Kuncinya adalah dengan banyak membaca.

Jika, ibu ingin menjadi, Ibu berdaya dan produktif dari rumah. Kita bisa memulai dengan berdaya lewat Aksara. Mulai dengan banyak membaca terlebih dahulu.

Menjawab kegalauan dan keresahan ibu, harus mulai dari mana dalam melangkah. Membangun kembali mimpi, untuk bertumbuh, belajar , dan berdaya setelah menjadi ibu.

Ketika, ibu mulai bergabung dalam sebuah komunitas yang memiliki minat dan bakat sesuai kebutuhan ibu. Seperti dalam dunia Literasi. Yang akan didapat ibu, akan mendapatkan sebuah motivasi wawasan dan pengalaman. Para ibu-ibu yang sama-sama semangat ingin terus belajar dan menggali potensi diri. Perlu di ingat , belajar bukan untuk saat ini namun untuk seumur hidup.

BuIbu Baca Buku Book Club @bbbbookclub dan @Ibupunyamimpi. Kedua platform yang sama-sama memiliki tujuan membersamai manteman ( sapaan akrab Bbbbookclub terhadap audience) . mewujudkan mimpi ibu untuk terus menggali potensi diri, belajar dan bertumbuh. Sebab, segala hal baik bisa dimulai dari kita sendiri.

Bbbbookclub, Sebuah komunitas yang memiliki consent dalam bidang literasi. memiliki tujuan agar para ibu, mempunyai minat dan baca dan literasi yang baik lewat “ Aksara”. Banyak aktivitas seru yang bisa kita peroleh di Bbbbookclub. Mulai dari diskusi buku, temu bincang bersama penulis profesional, webinar, reading challenge. Semua bertujuan untuk kita tetap terus belajar, dan menumbuhkan rasa cinta terhadap buku.

Bagaimana bu, apakah sudah menemukan titik terang untuk mulai kembali Come Back Journey dengan terus melanjutkan dan mewujudkan mimpi Ibu?

Setiap perjalanan harus melewati proses, dan semua dimulai dari diri kita dahulu. untuk, mengenal lebih dekat lagi dengan diri kita. Sehingga kita akan memiliki tujuan, menikmati proses hingga mendapat progres. Semangat terus ibu, untuk tetap bertumbuh dan berdaya menjadi ibu yang produktif dengan banyak membaca dan menulis.

“ Tidak ada harga atas waktu, tapi waktu sangat berharga. Memiliki waktu tidak menjadikan kita kaya, tetapi menggunakannya dengan baik adalah sumber dari semua kekayaan.”~Buya Hamka~

Referensi

Puty Puar “ Empowered Me (Mother empowers)” books
Anna Silvia “ Better Me ( Sebuah Seni Menjadi Versi Terbaik Diri Sendiri) books

1 Like