Menjadi Ibu sama dengan Menjadi Super Woman, Review Film : Me vs Mami (2016)

Hai ibupreneur,

Siapa yang pecinta film komedi disini? Pasti setuju juga kalau film dengan genre drama komedi itu pasti film kategori yang ringan untuk dinikmati ditambah dengan isi film yang disisipkan lelucon dan drama yang kebanyakan sesuai realita kehidupan. Disini saya akan sharing cerita tentang film tahun 2016 bergenre drama komedi dengan judul Me vs Mami dengan bintang utamanya dua Cut Mini dan Irish Bella. Film ini di sutradarai oleh Ody C. Harahap dan diproduksi oleh MNC Pictures yang memperoleh penghargaan Panasonic Global Award 2017 dengan tema Film Bioskop Indonesia Terfavorit.

Review Isi Film

Film ini bercerita tentang Mira (Irish Bella) dan Mami Maudy (Cut Mini) seorang single mom yang diceritakan sering beradu pendapat karena hal hal sepele. Suatu hari disela perdebatan Mira dan mami, tiba-tiba ada telpon masuk di handphone Mira yang ternyata itu nenek dari papi Mira yang meminta Mira datang ke Padang. Dan tentu saja mami tidak mau Mira berangkat sendiri karena khawatir dan harus ditemani oleh mami juga. Setelah perdebatan dan proses yang panjang, Mira dan mami akhirnya tiba di kota Padang.

Setelah sampai di Padang disinilah awal mula banyak hal hal yang menarik dan juga pasti berkesan yang dilalui mereka berdua. Dimulai dari supir yang tiba tiba harus pulang karena istrinya melahirkan dan akhirnya membuat mami harus menyetir mobil sendiri ke tempat tujuan terus berlanjut menyelamatkan orang dari perampokan dan yang mami salah paham mana yang dirampok dan mana yang merampok, menginap di tempat penginapan kotor yang membuat banyak drama selama di kamar, bertemu dengan pemuda yang hendak bunuh diri, ban mobil bocor yang akhirnya ditolong oleh pemuda bernama Rio dan mami tidak sengaja juga menabrak sepeda motor Rio ke sawah yang berujung Rio juga bergabung selama perjalanan di Padang dan Payakumbuh. Ditambah lagi saat perjalanan, mereka menabrak kerbau warga yang berujung mereka harus bertanggung jawab atas kesalahannya. Setelah itu, mereka bertiga melanjutkan perjalanan dengan menumpang mobil warga yang mempunyai tujuan yang sama dikarenakan mobil sewa mami juga rusak karena menabrak kerbau saat itu. Pada saat menumpang mobil warga pun, mereka bertiga juga kena tipu yang berujung mereka bertiga tidak mempunyai barang sama sekali dan akhirnya menunggu bantuan warga lewat.

Saat menunggu bantuan warga, orang yang lewat pertama kali yaitu seorang wanita hamil yang membawa sepeda motor yang didesain bisa membawa barang banyak, yang akhirnya mereka bertiga menumpang di sepeda motor tersebut yang berujung membantu persalinan mendadak, hingga akhirnya Mira mengetahui rahasia yang disembunyikan oleh mami yang membuat Mira merasa bersalah karena selama ini telah bersikap dan berpikir buruk ke mami.

Hal yang Bikin Menarik

Film ini disajikan dan dikemas dengan santai dan memuat banyak pesan. Hampir semua scene di selipkan komedi didalamnya yang membuat penonton tidak akan bosan dan enjoy saat menikmati drama ini. Meski sudah 8 tahun berlalu pun jika melihat film ini juga tidak akan membuat penontonnya bosan jika melihat filmnya kembali karena alur ceritanya juga relate di kehidupan sehari hari dan bermasyarakat. Karena lokasi syuting berada di kota Padang dan Payakumbuh, banyak sekali kita disajikan keindahan alam dan budaya masyarakat sekitar.

Pesan Moral

Banyak pesan moral yang bisa kita ambil dalam film ini. Seperti saat kita menjadi ibu sampai kapanpun kita akan melihat anak kita sebagai anak kecil yang masih harus kita bantu, kita lindungi sampai kapanpun dengan cara mungkin yang terbaik menurut ibu tapi belum tentu anak bisa menangkap maksud baik dari tindakan tersebut. Selain itu, membangun komunikasi dan etika yang baik itu perlu waktu dan proses. Serta saat kita terjun di masyakarat pentingnya sikap empati, tolong menolong, bertanggung jawab atas kesalahan dan menghargai adat istiadat dan budaya juga diperlukan.

3 Likes