Tugas & Diskusi - Marketing Strategy with Bu Yossico [Comback Journey: Ibu Pebisnis Batch 1]

Hai, Ibupreneurs Comeback Journey: Ibu Pebisnis Batch 1.

Menarik banget yah, buibu, kelas kemarin malam bareng Bu Yossico @yossico.stephanie ! Bikin kita makin semangat detailing bisnis kita :dizzy:

Di thread ini kita diskusi dan kupas semua pertanyaan, jadi,
bebaskan bertanya sedetail mungkin ya, Bu.

Inti kelas semalam adalah mempelajari bagaimana cara kita menyusun Marketing Plan dan Strategies-nya. Steps awal dengan menentukan SWOT Analysis, Market Segmentation dan Product Differentiation. Kemudian kita tinggal menyusun Campaign Overview dan OKR nya, Bu.

:space_invader: Let’s start!

Tugas di Buku Tugas:

  1. Melakukan SWOT Analysis bisnis ibu
  2. Menyusun Campain Overview, dan
  3. Menentukan OKR (Objective & Key Result)

SWOT Analysis kurang lebih bisa ibu isi dengan ini:
Strength: Menemukan apa yang bisa kita banggakan / berbeda dari bisnis ibu dibandingkan dengan bisnis yang lain.
Weakness: Kepo-in kompetitor bisnis ibu, dan temukan hal yang bikin produk kita tidak lebih unggul. (Nantinya akan kita cari solusi untuk masalah ini.)
Opportunities: Tentukan goals bisnis ibu. Kesempatan apa saja yang ada untuk dikembangkan?
Thread: Kesulitan apa saja yang bisnis ibu hadapi? (Hal ini nanti bisa kita ubah mejadi Opportunity.)

Okay, buibuu, sebelum kelas berikutnya di hari Kamis, 27 Oktober nanti,
jika ada pertanyaan bisa ditanyakan di sini dulu ya, Bu.

Thank you.
Semangat!

Halo Bu @indipandan dan Bu @yossico.stephanie berikut tugas saya
SWOT:
Strength (what do i do well ?)
SOUL4Moms menggunakan tools yang sudah terbukti efektif dan memfokuskan pada teknik-teknik olah diri yang mudah dipraktekkan oleh seorang ibu dan meningkatkan level kebahagiaan ibu

Weakness (where do i need to improve ?)
Otomatisasi proses yang bisa mengefisiensikan waktu

Opportunity (what is my goal ?)
6 batch program bedah kekuatan diri/tahun
6 batch Photo based coaching/tahun
10 sesi bedah bakat full/bulan
50 affiliator bergabung dari seluruh Indonesia/tahun
50 pemesanan video pembelajaran/thn

Threat (what obstacles do i face ?)
Kreativitas dari konten video untuk IG Reels/konten poster untuk IG Feed
Kreativitas konten Iklan Berbayar
Menyusun company plan >1 tahun

Marketing plan :

OKR :

Mohon feedback nya ya Bu @indipandan atau Bu @yossico.stephanie :pray:

1 Like

halo bu @yossico.stephanie bu @indipandan dan ibu ibu semua.
saya mau nanya mengenai OKRcampaign nih hehe
berikut saya lampirkan okr campaign saya ya bu :

saya mau menanyakan, apa boleh business objective saya ada 2 ya dalam 1 campaign? terus untuk brand awareness, apakah tambah jumlah follower di sosmed bisa menjadi metrics?

mohon dikorekksi juga untuk OKR campaign saya ya buibu semua hihi makasih banyak sebelumnya :smiling_face_with_three_hearts:

1 Like

bu diniii izin kasih feedback ya bu…
feedback dariku, untuk target market sekitar usiaku (usiaku skrg 29thn), mungkin bahasa/ penggunaan kalimat edukasinya maupun penyampaiannya bisa lebih santai dan luweess. sejujurnya aku tertarik sekaliii ikut Soul4moms hihi sukses ya bu diiin <3

1 Like

contohnya spt bu fina? sekalian nih riset

bu fina, metric nya bs di mention brp jumlah minimal nya? misal dlm sehari ada brp custoemr yg bertanya/menulis komen, atau satu konten pengennya minimal brp likes/komen/etc

1 Like

Mungkin bisa gini bu salah satunya, jadi pada saat penyampaian materi (baik itu dikelas atau ada 1 on 1 nya), bahasa yg digunakan seperti sedang ngobrol sama teman. Misalkan ada yg harus diisi nih sama peserta “biar makin dalem lagi niiih kita ngobrolnya, isi test dulu, santai ajaaa soalnya bukan ujian yaa”
Jadi pake kalimat becanda sedikit2 gitu buu :grin::laughing:

1 Like

Oh iya siap siap biar lebih terukur ya bu… makasih bu diniiii 🫶🏻

ooo ok jd kebayang, thanks ya bu @afinaaulia