Live Chat Rumii bulan Juli - Sayangi Diri, Bersikap Mindful dalam setiap Langkah Ibu

Hallo Bu Ibu tersayang,
gimana kabarnya? semoga semakin hari semakin berdaya, bersinar dan sehat selalu ya bu ibu…
Udah masuk di bulan Juli ya bu, yuk sambil kita riweuh dan sibuk nyiapin minggu pertama anak-anak masuk sekolah, jangan lupa tetap bersikap mindful ya bu, biar kita tetap bahagia,

Boleh donk bu ibu merapat dan kumpul bersama di sini, kita sharing dan ngobrol bersama tentang hacks bersikap mindful ala ibu , barengan sama host kece ibu @furkhand dan nara sumber ibu-ibu sayang @azzaurora dan @Jellyjelia
di hari Kamis malam, tanggal 20 Juli 2023 mulai jam 19.00

here we go, sampai ketemu ya bu,

2 Likes

Selamat malam ibu-ibu yang semakin bersinar karena semangat berdaya dan berkarya… bagaimana kabarnya di hari kamis ini? Semoga semua dalam keadaan sehat ya??

Bersama saya Furkhanda atau Ibu Nanda yang akan menemani ibu-ibu sekalian malam ini untuk ngobrol seru dengan tema : Sayangi Diri, Bersikap Mindful dalam Setiap Langkag Ibu. Kali ini sudah ada 2 Ibu Volunteer yang akan sharing hari ini lho., yaitu ada Ibu @azzaurora dan juga Ibu @Jellyjelia

1 Like

Malam buibu semuaa…

1 Like

malam bu Nandaaaa hai buuu
alhamdulillah sehat dsinii
smg bu Nanda juga sehat2
juga dengan ibu2 yg lain yaa

1 Like

Yeiy… ada Bu @azzaurora sama Bu @Jellyjelia :heart_eyes:

3 Likes

Halooo buibu semuaa. Haai bu @furkhand :hugs:

3 Likes

Halo buibu kece selamat malam😍

3 Likes

🫰🫰🫰 malammm buibuu, yuk senam jempol di mari hihihi

3 Likes

yuhuu halo bu azzah…

1 Like

malam bu Jelia…
waaah asik… ngobrol bareng di sinii

1 Like

Iya nih siapin jari thanos ya buk😂

2 Likes

Malam bu azzah, seruu kita ngobrol bareng yaa :hugs:

2 Likes

Hayuk bu Jelia sharing bareng ya😍

1 Like

Sebagai seorang ibu, tentu memiliki pengalaman dan tantangannya tersendiri selama menjalani kehidupannya. Perjalanan tersebut mungkin terasa berbeda setelah kita menajdi seorang ibu. Sebelum memiliki anak, wanita cenderung memiliki kebebasan untuk melakukan berbagai hal yang disenangi. Namun setelah menjadi ibu, semuanya seakan kembali ke garis start . Wanita perlu belajar lagi tentang cara menjadi ibu setelah memiliki anak.

Sebagai ibu yang memiliki cita-cita untuk meraih mimpi tentunya menyayangi diri sendiri juga sangatlah perlu. Nah, hal ini bisa dimulai dengan bersikap mindful dalam setiap langkah yang kita lakukan.

Seperti yang sudah aku info sebelumnya kali ini sudah ada 2 Ibu Volunteer kita yaitu Ibu @azzaurora dan ibu @Jellyjelia yang akan berbagi pengalamannya bagaiman untuk tetap mindfulness dalam perjalanannya sebagai ibu yang tetap berkarya… :heart_eyes:

2 Likes

hai hai bu raniii
iyaa senam jempol dlu malam ini d sini ya bu…:star_struck:

2 Likes

Halo Bu @azzaurora @Jellyjelia , boleh diceritakan sedikit bu, bagaimana awalnya bertemu dengan IPM? Lalu aktifitas apa saja yang ibu jalani selain volunteer IPM?

2 Likes

Malam ibu-ibu kece yang selalu memberikan inspirasi

3 Likes

Halo bu selamat malam , terima kasih udah mempercayai aku utk join chat Rumii malam ini, kadi cerita awal ketemu ipm tuh lg iseng2 nyari webinar vo talent lg penasaran banget sm Vo wktu itu, eh pas banget tahun 2022 tiba2 aja webinarnya bu Reva lewat di berandaku yaudah deh cuss daftar, seneng banget wktu itu ketemu kelas vo khusus bu ibu, ketemu temen baru lagi, ketemu ibu2 hebat dan keren

  • Selain volunteer aktivitsku saat ini sebagai full time mom yang jg ngonten di instagram pribadi bu dan ikut beberapa komunitas ibu juga bu
4 Likes

aiiih mantapp bu…
kok sama an ini sama aku… awalnya krn lg nyari2 kelas dan webinar2 tentang VO…:star_struck::star_struck:

habis ktmu IPM jadi jatuh cinta ya bu…

1 Like

Halo buibu semuaa, perkenalkan nama saya Jelia, Ibu satu anak 2 tahun yang juga Volunteer teman ibu.

Saat ini aktivitas sehari2 saya dirumah bersamai dengan anak sambil bervolunteer di beberapa komunitas dan bekerja freelance dari rumah.

Awal ketemu IPM itu karena teman2ku sering posting dan berseliweran di IGku. Dan merasa banyak relate dengan diriku yang ingin comeback tapi agak kesulitan sebagai ibu baru.
Lalu coba ikutan FEMPI, setelah itu mulai menonton course2 IPM. Aku suka dengan course2 IPM karena banyak memberikan insight baru dan semangat untuk comeback. Lalu tahun lalu ketika ada lowongan Volunteer akupun akhirnya mendaftarkan diri.

4 Likes