Tugas (Challenge) "Kembali Mengenal Diri" Program CJ Penulis Batch #6

Hai bu,

Aku yakin Ibu sudah siap memulai perjalanan untuk kembali menemukan mimpi Ibu menjadi Penulis. Keep on flamin, buuu

Kelas pertama di CJ Penulis batch 6 adalah materi Kembali Mengenal Diri bersama tutor Ibu @Fathya
Dengan membaca ini, berarti ibu sudah menuntaskan video berisi materi kece penuh perenungan, ya, Bu :blush:

Yuk, Bu…
Bisa mulai dikerjakan challenge-nya :fire: :fire:
Ibu bisa reply langsung dari thread-ku ini, yaaa

Challenge Pertama: Silahkan ibu memperkenalkan diri. Mulai dari nama, asal kota, juga hal-hal yang jadi favorit Ibu (eg: makanan, minuman, tontonan favorit, aktivitas/ hobi yang disukai dsb.)
Chalenge Kedua: Tentukan 5 value Ibu berdasarkan peran Ibu saat ini
Challenge Ketiga: Buatlah Value Based Schedule ibu, jangan lupa tentukan Big Wins (yang merupakan turunan dari value utama yang udah ibu tentukan) dari aktivitas harian ibu di schedule,ya.
Contoh
→ Value Keluarga maka big wins-nya bisa bermain dengan anak atau menyiapkan sarapan sehat.
→Value growth maka big wins-nya belajar hal baru.

Kalau ada yang tidak berpasangan atau belum memiliki anak, bukan masalah, ya, Bu :blush:

Gimana, Bu? Aman, kan, ya? :hugs:
Kalau ada yang ingin ditanyakan, cusss… Jangan ragu. WAG CJP Batch #6 buka 24/7 :grin:

Happy sharing dan saling menginspirasi, Buuu

NB: kalau mau melihat cerita ibu penulis di batch sebelumnya bisa lihat disini

2 Likes

CHALLENGE 1:

Halo buibu semua, perkenalkan nama saya Hasni. Saya lahir dan menghabiskan masa kecil saya di Malang. Namun memasuki jenjang kuliah, saya mulai merantau ke beberapa kota dan akhirnya menetap di Bekasi.

Selain menjadi istri dan ibu bagi anak-anak saya, saat ini saya berprofesi sebagai Virtual Assistant. Karena sistem pekerjaannya adalah freelance dan tergantung dari permintaan klien, akibatnya kadang di satu waktu saya sangat sibuk, sementara di waktu lainnya saya sangat senggang :smiley:

Berbicara tentang makanan dan minuman favorit, saya adalah pemakan segala, hehe, dengan catatan makanan dan minuman tsb halal dan baik yaa. Hampir semua makanan saya suka, mulai kuliner tradisional Indonesia, sampai kuliner Eropa yang berkeju-keju atau kulinerJepang yang mentah. Namun karena faktor usia, mau tidak mau saya mulai mengurangi beberapa jenis makanan dan minuman agar tidak menyesal di kemudian hari :blush:

Hobi saya mungkin mirip hobi kebanyakan orang. Di pagi hari saya suka jalan kaki atau jogging, apalagi kalau cuacanya sedang mendung seperti saat ini. Saya juga suka menghabiskan waktu dengan bersantai di rumah sambil membaca buku, browsing internet, nonton film, atau utak-atik di dapur sesuai permintaan anak-anak. Tidak ada genre khusus yang saya sukai terkait buku maupun tontonan. Namun kalau kalau ada pilihan, saya lebih suka yang bergenre thriller, based on true story atau yang ada unsur sainsnya. Serius banget yaa :smiley:

Mengikuti kelas CJ Penulis ini sebenarnya sesuatu yang memaksa saya keluar dari zona nyaman karena saya adalah orang yang cenderung tertutup. Bahkan sempat merasa insecure dengan tulisan-tulisan keren dari buibu peserta lainnya. Tapi saya terus menyemangati diri saya, bahwa belajar adalah sebuah proses dan tidak akan sia-sia :sunflower:

Demikian perkenalan diri saya. Sekali lagi, salam kenal untuk buibu semua :two_hearts:

CHALLENGE 2:
Peran: Ibu
Value:

  • Religion (bentuk tanggung jawab kepada Sang Pencipta)
  • Family (keluarga merupakan pertimbangan pertama ketika akan melakukan atau memutuskan sesuatu)
  • Health (kesehatan pribadi dan keluarga (physical and mental) merupakan salah satu modal untuk menjalani kehidupan yang baik)
  • Growth (adanya kesempatan untuk pengembangan diri karena manusia tidak boleh berhenti belajar)
  • Financial Stability (uang bukan tujuan, namun uang merupakan salah satu alat untuk mencapai cita-cita)

CHALLENGE 3:

1 Like

Halo Bu @Fathya

Salam kenal, saya Windi dari Jakarta.

Saya baru saja menyelesaikan S2 saya di London dan pulang ke Indonesia. Saat ini saya sudah kembali ke profesi awal saya sebagai full-time working mom dengan 1 anak usia 3 tahun. Di sela-sela waktu kerja, saya menjalani banyak hobi saya untuk melepas stress. Biasanya saya suka sekali menulis dan mengikuti berbagai pelatihan, karena hobi saya memang menulis dan belajar. Selain itu saya juga mengisi waktu weekend dengan menyanyi di berbagai panggung, seperti wedding atau corporate event.

Saya tidak punya preferensi makanan dan minuman favorit karena basically saya suka semuanya. Saya juga tidak punya list tontonan favorit karena saya bukan pecinta film bioskop, tapi saya tidak pernah ketinggalan untuk nonton drama korea hehehe.

Senang sekali rasanya bisa bergabung di komunitas Ibu Punya Mimpi melalui program Comeback Journey. Disini saya jadi punya kesempatan bertemu sesama ibu-ibu yang mempunyai minat yang sama dalam menulis dan membangkitkan semangat saya untuk belajar lagi karena termotivasi dengan teman-teman peserta yang lain. Senang rasanya melihat banyak ibu-ibu yang sangat inspiratif di sekitar saya. Semoga dengan mengikuti program ini dapat membuka peluang baru untuk saya terjun ke dunia penulis yang lebih profesional.

Terkait dengan challenge yang diberikan, saya coba mapping-kan personal values saya seperti berikut:

Dan Value Based Schedule saya sebegai berikut:

Terima kasih Bu, mohon review dan masukannya ya. :slight_smile:

1 Like

Challenge Pertama :
Salam
Perkenalkan nama saya Laras dari Jakarta.

Saya seorang Ibu dari 1 anak usia 16 bulan. Sudah 2 tahun kebelakang saya bekerja dari rumah sebagai seorang “Localization”, dan saya juga seorang translator dan interpreter lepas. Sebelumnya saya bekerja sabagai Dispatcher Engineer untuk Heavy machinery.

Saya menyukai banyak hal seperti, novel, komik, fisika, berenang film, anime, makanan, cosplay, menulis, menari, membersihkan rumah, dan tidur.
Tidak ada genre tertentu dalam menentukan buku/ film mana yang saya pilih, jika jalan ceritanya bagus dan tidak membosankan saya akan senang hati menikmatinya. Untuk makanan saya cenderung lebih menyukai makanan asin dibandingkan makanan manis.

Salam kenal.

Challenge kedua :

Challenge ketiga :

1 Like

CJPN BATCH 6

WEEK #1

Dewi Budiani Effendi

|591x1013.1187619904807

Challenge 1

Perkenalan Diri

Hallo, salam kenal semua. Namaku Dewi, aku lahir di Kalimantan sekitar 40 lebih tahun yang lalu dari orangtua berdarah Sunda. Aku istri dari seorang pria hebat berdarah Sumatera campuran serta ibu dari 2 orang anak yang ganteng dan cantik. Kota Bogor menjadi tempat masa kanak-kanak ku, lalu pindah ke kota Palabuhan Ratu - Sukabumi beberapa tahun kemudian menamatkan pendidikan sekolah dasar hingga menengah di Kota Cilacap, dan menyelesaikan pendidikan tinggiku di Yogyakarta, hingga menjelajahi masa berdayaku di Jakarta.

Makanan Kesukaanku

Pernah menjalani kehidupan di beberapa kota tersebut membuat banyak citarasa dan masakan yang telah mampir di indera perasa ku, seperti Soto Mie, Pepes Ikan Peda, Asinan, Nasi Liwet, Bubur Ayam Sukabumi, Tempe Mendoan, Soto Sokaraja, Soto Betawi, Soto Boyolali, berbagai jenis Gudeg, Brongkos, Mangut Lele, Sop Empal, Pempek, Rendang, Lempah Ikan, Pho, Laksa, Sashimi, Nasi Briyani, dan Nasi Uduk, wahhh banyak juga ya ternyata padahal itu baru sebagian kecil food- culinary dari memori yang mampu ku ingat.

Dari sekian banyak makanan yang sudah ku coba, ada satu makanan yang belum kusebutkan, apa itu? Bakso! Hahaha. Nah jika ditanya makanan kesukaan ku apa, jawabannya adalah Bakso! Kenapa Bakso? Karena hampir di semua kota atau mungkin di manapun pasti ada Bakso, rasa dan teksturnya pun bervariasi, namanya satu (Bakso) tapi rasanya tidak ada yang sama. Tidak akan sulit rasanya untuk bisa menemukan Bakso di manapun aku berada. Ya, jadi Bakso adalah makanan kesukaan ku.

Serial Kesukaanku

New Amsterdam dan The Glory adalah tontonan serial favoritku. Kedua serial itu menurutku sama-sama memiliki hal berkesan buatku. Di serial New Amsterdam ini aku melihat tokoh Dr. Max Goodwin begitu mirip karakternya dengan ayah dari anak-anak ku, sedikit banyak jadi bisa lebih memahami peran suami dalam menyeimbangkan fungsinya dalam keluarga dan di lingkungan kerjanya. Kalau dari serial Korea drama The Glory, serial ini memiliki perfect-casting yang keren sekali menurutku. Semua aktor utama dengan jitu bisa memerankan karakter kuat yang diperankannya.

Kota, Negara, dan Tempat Tujuan Impianku

Beruntung sekali rasanya, Tuhan kasih aku kesempatan untuk memiliki pengalaman tinggal di berbagai Kota. Kalimantan, Bogor, Bandung, Sukabumi, Cilacap, Yogyakarta, Jakarta, Batam, dan Bali. Aku rasa pengalaman tersebut lah yang membuatku mempunyai kemampuan untuk beradaptasi atas segala perubahan dengan cukup baik. Dari pengalaman pernah berdomisili di berbagai kota tersebut hanya ada satu kota yang tidak pernah bosan dan akan selalu membuatku ingin kembali, iya, kota itu adalah Yogyakarta. Kota penuh memori megah yang selalu menyambutku dengan senyum indahnya, duh jadi kangen Yogya deh. Tunggu aku pulang ya, Yogya ku yang istimewa!

Jika Tuhan mengizinkan untuk mengabulkan mimpiku, aku ingin sekali diundang oleh-NYA untuk menjadi tamu-NYA di kota Mekkah dan Madinah suatu saat nanti. Impianku yang lain adalah dimampukan untuk bisa bermain salju sampai puas di Hokkaido - Jepang dan menjadi penumpang eksekutif Glacier Express di Swiss sambil menikmati pemandangan Alpen yang istimewa tentunya. Mmmm di Jepang dan Swiss ada Bakso juga, kan? Jadi terbayang-bayang, setelah puas main salju di Jepang lanjut menyantap Bakso nya Jepang. Menikmati pemandangan Alpen dalam Glacier Express juga sambil menyantap Bakso, hahaha.

Whoa, isn’t that like the coolest dream ever ?!

Hal Yang Bisa Membuatku Senang Dalam Satu Hari

Sudah dulu urusan mimpinya, hehehe. Kita balik lagi ke realita. Ngomong-ngomong tentang mimpi dan realita, kenapa ya kesannya mimpi itu lebih indah daripada realita? Kenapa mimpi lebih indah daripada realita? Karena mimpi itu lebih bisa kita kontrol daripada realita. Mimpi (dalam artian bukan saat kita tertidur ya)- saat kita sepenuhnya sadar adalah harapan yang menjelma menjadi impian dan belum terwujud, sedangkan realita adalah apa yang kita alami dan hadapi sehari-hari, di dalamnya juga kadangkala atau banyak kala ada impian kita yang terwujud. Hal- hal yang tidak bisa kontrol itu lah yang menjadikannya realita.

Hal ini relate sekali dengan pertanyaan “Dalam satu hari, apa yang paling membuat aku senang?“ Menarik sekali! Aku punya dua kategori jawaban untuk menjawabnya pertanyaan itu.

  • Kategori pertama adalah saat semua hal bisa aku kontrol. Dalam satu hari yang paling membuat aku senang adalah bangun tidur bisa langsung pergi jogging ke sepanjang pantai Kuta atau Nusa Dua, sampai rumah mandi, dandan cantik lalu masak dan makan Bakso sambil memantau pergerakan instrumen investasi yang telah dan sedang aku lakukan plus berkumpul online bersama teman-teman se-frekuensi membahas serta mempelajari perkembangan uang derivatif. Bercanda dan ngobrol dengan anak-anak tentang pengalaman mereka hari ini di Sekolah. Dandan cantik lagi, menanti suami pulang ke rumah, makan malam sambil ngobrol bersama update keseharian masing-masing, dan tidur malam tepat di jam 9.
  • Kategori kedua adalah saat kita berlega hati menerima semua yang akan kita hadapi. Di hari tersebut yang paling membuat aku senang adalah managing the household on time, anak-anak dan suami sampai rumah dengan selamat dan happy, sampai rumah mereka peluk aku dan bilang “i miss you, Bunda!”

Whoaa, it was pure bliss, right?

Challenge 2

Who Am I ?

Challenge 3

Menyusun Value Based Schedule

Yeay, akhirnya selesai juga tugas week 1 aku. Mohon bimbingannya, Ibu.

Terimakasih.

Challenge 1
Halo ibu-ibu semua, perkenalkan nama saya Primawati Kusumaningrum. Biasanya setiap perkenalan, saya akan menyebutkan nama lengkap, karena rasanya bangga dan senang aja ketika bisa dikenal sebagai diri sendiri. Tapi ibu-ibu boleh memanggil saya dengan sebutan Prima saja, supaya tidak terlalu panjang dan mudah diingat.

Makanan kesukaan saya ada banyak sebenarnya, mencakup makanan nusantara (terutama masakan Sunda) dan fushion food dari berbagai negara. Kalau makanan nusantara, saya paling suka pepes ayam. Kalau fushion food, saya paling suka sushi, ramen, dan dimsum. Akhir-akhir ini saya juga mulai menyukai kopi dan teh tanpa gula. Hmm… Faktor usia memang tidak bisa bohong ya, Bu. Entah kenapa rasanya jadi lebih nikmat dan nyaman di lambung usia pertengahan 30an ini.

Film kesukaan saya mencakup semua genre (terkecuali horror), tapi akhir-akhir ini saya juga suka menonton anime dan series-series bertema slice of life. Begitu pula dengan musik kesukaan, tidak ada genre khusus. Tapi musik-musik yang paling sering saya putar di playlist sampai sekarang adalah lagu-lagu Sheila on 7.

Jika ada rezeki lebih, negara impian yang sangat ingin saya kunjungi adalah Jepang dan Swiss, di samping Baitul Maqdis. Kalau Baitul Maqdis, rasa-rasanya hampir semua Muslim bercita-cita ke sana ya, Bu. Tapi untuk Jepang dan Swiss, saya sering membayangkan, sepertinya akan mengasyikkan sekali jika bisa menghabiskan waktu untuk pensiun di antara dua negara tersebut. Tolong aminkan ya Bu, hehe.

Hal yang paling membuat saya senang adalah ketika saya bisa terkoneksi dengan diri sendiri dan merasa berdaya dengan menyelesaikan hal-hal yang menyangkut personal improvement, seperti misalnya membaca buku, blogging, dan berinteraksi dengan orang-orang yang saya nilai satu frekuensi. Termasuk juga berkomunitas dengan teman sesama ibu di komunitas IPM sebagai volunteer, adalah jalan ninjaku untuk kembali merasa berdaya. Semangat rasanya seperti di-charge, dan saya bisa lebih terkoneksi dengan sekitar ketika koneksi dengan diri sendiri terjalin dengan baik.

Challenge 2


Challenge 3

1 Like

Challenge 1

Halo semua. Saya Ninna. Seorang perempuan dengan banyak peran dan mimpi. Saat ini saya tinggal di sebuah desa di Yogyakarta bersama suami, satu orang putri yang sedang beranjak remaja, dan juga dua ekor kucing lucu berwarna oranye, Simba dan Sabrina.

Kegiatan sehari-hari selain menjadi ibu dan istri, saya juga mengelola dua buah bisnis mungil yang berdiri setelah saya resign sekitar 4 tahun lalu. Satu bergerak dalam bidang kesehatan mental ibu, anak dan pengasuhan; yang lain bergerak dalam bidang kuliner. Punya dua bisnis gimana rasanya? Tentu saja pusing, hahaha. Tapi apakah saya menyesal? Tentu tidak. Punya bisnis tanpa latar belakang bisnis mendorong saya untuk belajar lagi dan lagi. Termasuk ikut Comeback Journey Ibu Pebisnis beberapa bulan yang lalu dan mendapatkan banyak materi yang bermanfaat untuk mengelola bisnis saya.

Hobi saya banyak. Ada hobi yang bertahan sejak kecil hingga sekarang, yaitu membaca, menulis, olahraga, dan travelling. Ada juga hobi yang baru saya temukan saat dewasa, yaitu eksplorasi resep di dapur, berkebun, crafting, dan belajar hal baru. Nah, yang terakhir ini yang bikin repot. Karena terlalu banyaknya yang dipelajari, terkadang jadi bingung mana yang ingin ditekuni, hehehe. Ngomong-ngomong soal hobi, banyak orang yang memiliki hobi nonton. Sayangnya saya bukan salah satunya. Tapi, ada beberapa film/miniseri yang cukup sering saya ulang di saat senggang atau jika mood sedang butuh untuk dibangkitkan, yaitu Dawson’s Creek, Gilmore Girls, Sex And The City, dan film-film animasi Ghibli. Saya suka film animasi Ghibli karena selain nilai dan makna yang ada di film, juga banyak yang berlatar seperti kota-kota di Eropa. Bagaikan pelipur rindu karena saya masih memiliki mimpi, suatu saat nanti bisa kembali berkunjung ke Belanda dan kota-kota di Eropa Timur. Saya jatuh cinta dengan arsitekturnya, tata kotanya, cara orang-orang berpakaian (seperti melihat model keluar dari majalah mode, padahal cuma pekerja yang profesinya sama sekali bukan model, hahaha), dan juga saljunya tentu saja. Waktu itu saya ke sana sendirian. Jika memiliki kesempatan, saya ingin kembali ke sana, bersama keluarga.

Menulis adalah salah satu hobi lama saya. Dulu saya pernah bermimpi ingin bekerja di sebuah majalah dan menulis artikel-artikel kece di situ. Dibayar untuk melakukan hobi lah istilahnya. Meskipun di kemudian hari jalan hidup dan pilihan-pilihan yang saya ambil tidak membawa saya ke sana, mimpi itu tetap menyala. Itulah kenapa saya memberanikan diri mengikuti kursus menulis pertama saya melalui Comeback Journey Ibu Penulis ini. Eh, lalu bisnisnya bagaimana? Yaa, sebetulnya mengikuti program ini bagaikan sekali mendayung dua tiga pulau terlampaui. Banyak bagian-bagian dari bisnis yang membutuhkan keterampilan menulis. Menulis juga membantu struktur berpikir menjadi lebih runut dan sistematis, di mana dua hal itu sangat dibutuhkan dalam pengelolaan bisnis. Jadi, di samping bertujuan untuk mewujudkan mimpi, juga bisa mendukung kegiatan yang saat ini sedang berjalan. Oke banget kan?

Semoga program ini bisa membantu saya selangkah lebih dekat untuk meraih mimpi ya.

Challenge 2

Saya sudah pernah menuliskan nilai-nilai ini saat mengikuti CJ Pebisnis beberapa bulan lalu, dan setelah saya refleksikan kembali di program CJ Penulis ini, nilai-nilai yang saya pegang ternyata tetap sama, yaitu:

Respect (Nilai dasar yang diimplementasikan di keluarga dan juga dalam interaksi sehari-hari dengan sesama)

Growth (Ingin tetap berkembang sampai kapanpun. Sepelan apapun. Sekecil apapun)

Equality (Melihat setiap manusia adalah sama, apapun suku, ras, agama, hobi, jenis kelamin, gender, dll-nya. Memiliki hak dan kesempatan yang sama untuk mendapatkan hak-hak dasarnya)

Joy (Apalah artinya hidup tanpa rasa joy?)

Impact (Apa yang dilakukan, diusahakan senantiasa memberikan dampak positif bagi diri sendiri dan orang lain)

Trustworthiness (Bisa dipercaya, baik oleh diri sendiri, keluarga, maupun sesama)

Challenge 3
Daftar kegiatan dan big wins:

1 Like

Halo, perkenalkan saya Tika. Berikut tugas saya untuk minggu pertama ini, salam kenal teman-teman semua



1 Like

Challenge 1

Halo, saya Anggita dari Bandung. Seorang ibu rumah tangga yang sedang semangat belajar banyak hal. Menjadi ibu dari dua anak yang mulai tumbuh besar membuat saya memiliki lebih banyak waktu luang. Biasanya, saya menghabiskan waktu dengan membaca buku, menonton film, dan mendengarkan podcast.

Makanan kesukaan saya adalah masakan Minang, seperti rendang, ayam balado, ayam pop, sate Padang, dan banyak lagi. Karena sangat menyukainya, saya sering mencoba memasak sendiri hidangan-hidangan tersebut.

Saya juga sangat menikmati menonton serial bergenre supranatural dan fantasi, seperti Ghost Whisperer, Hotel de Luna, Judge from Hell, dan Hunter x Hunter. Kebanyakan dari serial tersebut memiliki premis yang mirip—tokoh utama memiliki kekuatan dan menggunakannya untuk menolong orang lain. Mungkin, diam-diam saya ingin menjadi seorang superhero.

Saya senang berada di tempat yang tenang, jauh dari kebisingan, di mana saya bisa berdiam diri dan mengobrol dengan diri sendiri. Kadang, saya membayangkan betapa menyenangkannya tinggal di pedesaan dan menjalani slow living.

Segitu dulu, ya. Kapan-kapan kita sambung lagi. Salam kenal!
Challenge 2


Challenge 3

2 Likes

CHALLENGE 1

Halo, Buibu… Perkenalkan, nama saya Chinta. Saya berasal dari Sukabumi. Sebelum menikah, saya sempat tinggal di Bandung saat kuliah S1 sampai mendapatkan pekerjaan pertama setelah lulus. Saat ini, saya tinggal di Surabaya karena lokasi penempatan kerja suami. Saya adalah seorang istri dan ibu dari satu orang anak perempuan yang berusia hampir 6 tahun. Sebagai ibu rumah tangga, tentu saja setiap hari saya mengurus pekerjaan rumah dan sibuk dengan urusan antar-jemput anak. Selain itu, sejak saya lulus S2 pada tahun 2023 lalu, saya juga berprofesi sebagai editor di salah satu jurnal terbitan kampus almamater saya. Untungnya, pekerjaan tersebut bisa dilakukan dari mana saja dan work load-nya tidak terlalu berat.

Hobi saya sejak SMA sampai sekarang tidak banyak berubah. Saya suka menonton film dan serial TV, mendengarkan musik, dan jalan-jalan. Banyak sekali film yang saya sukai, tetapi my go-to movies alias film “nyaman” saya sudah pasti film bergenre drama dan komedi/komedi romantis. Sedangkan, serial TV favorit saya (sepanjang masa, hehe) di antaranya How I Met Your Mother, The Big Bang Theory, Modern Family, Brooklyn Nine-Nine, dan The Good Place. Selain itu, saya juga menyukai beberapa film dan serial bergenre lain, seperti thriller, horror, dan sci-fi. Kalau untuk musik, selera saya sangat bervariasi :grin: Top Songs 2024 di playlist Spotify saya diisi oleh beberapa musisi lama yang sudah saya dengarkan lebih dari 10 tahun yang lalu, seperti Maliq and D’Essentials, Beyonce, The Strokes, Arctic Monkeys, dan Daft Punk, dan juga musisi baru, seperti Laufey dan Reality Club. Terakhir, saya senang sekali berjalan-jalan, terutama dengan suami dan anak saya. Yang paling sering kami lakukan adalah “kulineran” alias mencoba berbagai macam makanan, dari mulai yang ada di kafe sampai warung tenda di pinggir jalan.

Berbicara soal makanan, saya pribadi sangat menyukai kuliner khas Indonesia, terutama masakan Sunda. Walaupun saya juga menyukai ramen, sushi, dan pasta, tetapi masakan Indonesia yang tetap yang paling nikmat :+1: Selain itu, saya juga gemar berburu kopi dan matcha latte. Kemanapun saya pergi, saya hampir selalu memesan salah satu dari kedua jenis minuman tersebut. Saat ini, saya juga senang mencicipi olahan makanan dan minuman sehat yang sedang naik daun, seperti kimchi, sourdough, sauerkraut, dan yang baru-baru ini saya coba yaitu tepache, atau minuman fermentasi asal Meksiko yang terbuat dari kulit nanas. Saya suka sekali rasanya, karena tidak terlalu manis, sedikit asam, dan menyegarkan. Berbeda dengan kombucha yang seringkali rasanya lebih asam dan intens, sensasi minum tepache bisa dibilang mirip dengan minum cola.

Sedikit flashback ke tahun 2019 saat saya baru menjadi seorang ibu, banyak kebingungan dan ketidaknyamanan yang muncul dalam diri saya. Beruntung, saya mengenal konsep mindfulness dari akun Instagram Raden Prisya, lalu mengikuti kelas Moms’ Recharge Session di Bandung. Saya mulai kembali mengenali dan menyayangi diri saya (self-love), serta menjalani hidup dengan lebih mindful. Terkadang saya juga masih melakukan banyak hal dengan “ugal-ugalan” alias tidak mindful, tetapi ilmu yang saya dapatkan dari Mbak Prisya dapat membantu untuk menata hati dan pikiran saya. Sejak saat itu, saya cukup rutin melakukan self-care dengan cara meditasi, journaling, membaca buku, dan olahraga setidaknya 3 kali dalam seminggu. Kebiasaan tersebut masih saya lakukan hingga saat ini, walaupun durasi dan intensitasnya bisa sangat up and down, alias tergantung kondisi dan kapasitas saya. Olahraga yang saya lakukan saya di antaranya jalan pagi, yoga, dan latihan cardio serta strength training dengan panduan coach dari YouTube. Memang sulit sekali ketika akan memulai self-care, apalagi untuk berolahraga :face_with_hand_over_mouth: :stuck_out_tongue_winking_eye:, tetapi setelahnya otomatis mood saya jadi lebih happy.

Demikian perkenalan dan sedikit cerita tentang saya. Salam kenal sekali lagi… Semangat untuk kita semua ya, Bu! :smiling_face_with_three_hearts:

CHALLENGE 2

Sebagai seorang ibu yang sering merasa krisis identitas, ternyata penting sekali memulai sebuah mimpi baru dengan cara mengenali lagi diri sendiri. Di samping itu, dalam menjalani rutinitas sehari-hari, terkadang saya seperti auto-pilot karena saking banyaknya hal yang harus dilakukan. Pada akhirnya, semua jadi tidak terasa bermakna dan intensional lagi. Alhamdulillah, Bu Fathya memecah kebuntuan ini lewat materi di kelas Kembali Mengenal Diri. Rupanya segala sesuatu yang dikerjakan itu harus ditentukan berdasarkan value agar selaras dengan tujuan yang diharapkan. Di bawah ini adalah my top 5 values yang dilanjutkan dengan value-based schedule.

CHALLENGE 3

1 Like

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Perkenalkan, saya Yuko. Newbie ikut komunitas seperti ini.

Berikut hasil tugas saya di minggu pertama, Mohon arahannya semuanya.



Terima Kasih, Wassalamu Alaikum Warohmatullahi Wabarokatu.

1 Like

Challenge Pertama

Haloo buibu semua, perkenalkan saya Lia Anggraeni, biasa dipanggil Lia. Saya dari Purwokerto, Jawa Tengah.

Semenjak jadi ibu saya menyadari kalau saya suka sekali belajar, karena dengan belajar saya merasa berdaya dan jiwa saya penuh. Akhir-akhir ini saya belajar menulis, bahasa inggris, dan juga parenting. Oh ya saya juga belajar renang gaya bebas. Saya suka sekali berenang, tapi saya hanya menguasai gaya dada, akhirnya saya memutuskan untuk les renang untuk belajar gaya dada. Siapa tau disini ada ibu yang domisili purwokerto yang suka berenang juga, ayoo kita berenang bareng bu :smiling_face_with_three_hearts:

Saya sangat suka makanan indonesia, tahu masak, cireng, mendoan, sate, dll. Makanan indonesia bikin aku cinta banget sama indonesia. Saya juga film-film indonesia dengan alur cerita yang ringan, lucu dan hangat seperti milly & mamet, 1 kakak 7 ponakan, dan film sejenisnya.

Saya benar-benar awam dalam menulis, karena selama ini saya menulis untuk memenuhi tugas sekolah ataupun kuliah. Saya benar-benar tidak pernah mengasah kemampuan menulis saya. Tapi yakin kemampuan menulis merupakan kemampuan yang penting dan memiliki banyak manfaat bagi setiap individu, karena itu saya ingin belajar menulis.

Challenge Kedua
5 value saya yaitu :

  1. Health : Kesehatan diri dan keluarga merupakan modal utama untuk menjalani hidup
  2. Balance : Seimbang antara kehidupan akhirat dan kehidupan duniawi
  3. Growth : Terus bertumbuh, belajar hal baru, karena dengan itu diri terasa benar-benar hidup
  4. Family : Keluarga merupakan salah satu prioritas utama
  5. Achievement: Mencapai sesuatu yang terukur. Bisa diukur dari uang, kebermanfaatan, dan juga keahlian.

Challenge Ketiga

1 Like

Challenge 1

Hai bu, nama saya Fina. Saat ini saya berdomisili di Bogor. Saya lahir di Bandung, keturunan Jawa-Minang, tapi karena waktu kecil saya ikut papa mutasi kerja, jadi saya juga besar di beberapa kota, seperti Banda Aceh, Lhokseumawe, dan Padang.

Waktu itu, kalau mudik dari Banda Aceh ke tempat eyang di Semarang, tentu kami melewati berbagai kota. Jadi, selain bisa puas liat pemandangan, puas nodong papa buat beli buku untuk di perjalanan, tentu saja puas juga untuk jajan dan makan di berbagai tempat sampai ke kota tujuan.

Mungkin hal itu yang menyebabkan saya tidak pilih-pilih makanan dan mau mencoba makanan baru. Rasanya hampir semua makanan saya suka, asal halal tentunya. Saya suka nasi nasi padang, nasi gudeg, nasi liwet, pempek dan macam-macam masakan Indonesia lainnya. Saya juga suka sushi, kimchi, naan, canele, dan lasagna. Kalau minuman favorit, saya suka kopi. Hampir setiap hari saya minum kopi.

Dalam 1 hari hal yang paling membuat saya senang adalah bisa makan dan ngopi tanpa ‘gangguan’ sambil baca buku atau nonton film. Saya suka sekali nonton film atau serial. Genre film yang saya suka adalah thriller, detective, psychological, survival, dan time-traveller. Film yang baru-baru ini saya tonton adalah Split (2017), menceritakan tentang seorang pria yang memiliki 24 kepribadian berbeda dalam dirinya.

Film atau serial yang saya tonton berasal dari berbagai negara. Tidak harus film barat, saya juga suka film dan serial dari Jepang, Korea, dan China. Hal ini membuat saya ingin melihat langsung negara tersebut, terutama Jepang. Entah kenapa dari kecil sering nonton kartun dan baca komik Jepang, sampai sekarang baca novel dan nonton film dari Jepang, membuat saya jadi makin penasaran dengan Negeri Sakura. Semoga suatu saat nanti bisa liburan kesana bersama anak-anak, karena mereka juga suka Pokemon, sepertinya akan seru sekali!

Sekian dulu perkenalan dari saya bu, salam kenal semuanya!

Challenge 2

Challenge 3

1 Like

Saya juga dari Malang Bu, Malang coret. heheheheh… Salam kenal ibu Hasni. Genre favorit kita samaaa Ibu…

1 Like

Challenge 1

Halo bu @Fathya

Salam kenal ya, aku Fitra Aulia. Ibu dari 3 balita, yang kini menyandang status single parents. Setelah aku mengikuti video challenge bu fathya, aku sama sekali tidak mengenal siapa diriku. Aku sudah melupakan sosokku semenjak 6th pernikahan. Saat ini, aku sudah fokus untuk diriku dan aku baru sadar tentang apa yang aku suka dan tidak aku sukai.

Aku lahir di Bali. Aku menyukai segala macam olahan ikan kecuali rujak kuah pindang. Aku membangun bisnis Brand Gamis dan aku membantu mengelola Yayasan Rumah Peduli Annisa. Cukup menyenangkan mengerjakan sesuatu yang dalam kesukaanku.

Hobi aku adalah jogging untuk meluapkan emosi dan membaca komik untuk melepas penat. Aku suka berkuda, berenang dan memanah. Dulu sewaktu SMA aku pernah jatuh dari kuda dan tidak bisa duduk selama 6 bulan dan tidak bisa berjalan. Alhamdulillah sembuh dengan kuasa Allah. Aku juga suka membaca buku, seperti sejarah islam, komik, novel yang sedikit mistis membuat otak berputar untuk terus berfikir dan aku menyukai editing video dan membuat poster.

Mengikuti CJ Penulis ini adalah sesuatu paksaan untuk berkembang, karena aku yang haus ilmu, terkadang bingung harus melakukan apa untuk membuat diri ini sibuk dan untuk melarikan diri dari fikiran negatif. Dan aku, sangat Insecure dengan tulisan keren Ibu - ibu yang ada disini, apalagi melihat latar belakang. Apalah aku yang hanya EsTeh ini, harus banyak mengambil ilmu dari Ibu - ibu semua yang ada disini.

Sekali lagi salam kenal ya Bu :love_letter::bouquet:

Challenge 2

Challenge 3

Mohon bimbingannya ya Bu. Tolong maklumi saya yang pemalu dan tidak pandai bergaul ini :smiling_face:

1 Like

CJPN BATCH 6
WEEK#1
Harning Yuangvisetiarini




1 Like

Challenge 1

Halo, perkenalkan namaku Pebri Ika. Sejak kecil jika ditanya tentang makanan kesukaan, aku sering menjawab tumis kangkung dan tumis kacang panjang. Saking senangnya dengan dua jenis makanan itu, dulu Mamak sering memasak sewajan khusus untukku. Saat ini karena sudah tinggal terpisah dengannya aku harus membuatnya sendiri dan rasanya memang tidak sesempurna buatan Mamak. Sekarang aku jadi berpikir, jangan-jangan makanan favoritku adalah masakan Mamak?

Akhir-akhir ini aku jarang nonton film atau series, tidak ada film atau series khusus yang kusukai. Untuk musik saat ini aku suka lagu-lagu yang dinyanyikan Kang Panji Sakti. Namun, seringnya aku memutar musik sesuai dengan suasana hati atau ikut saja dengan playlist otomatis dari Youtube, kadang sesuatu yang random membawa kejutan-kejutan kecil.

Dari dulu aku ingin sekali ke Yogyakarta, sederhana sekali bukan? Namun entah kenapa takdir tak juga membawaku ke sana, atau mungkin akunya saja yang kurang serius untuk berangkat ke sana? Bukankah sekarang juga aku bisa buka aplikasi KAI dan membeli tiket untuk ke Yogyakarta? Eh, tak segampang itu, kondisiku saat ini tidak sama lagi seperti dulu yang bisa berlarian ke sana ke mari dan tertawa. Oh ya, akhir-akhir ini aku juga sering berdoa untuk bisa segera mengunjungi 3M yaitu Makkah, Madinah, dan Maroko.

Dalam satu hari banyak hal yang bisa membuatku senang sebenarnya. Misalnya saja saat aku bisa sholat di awal waktu tanpa terburu-buru, saat aku bisa tidur dengan tenang dan cukup, saat aku bisa berlama-lama mandi, saat aku punya waktu untuk menyendiri tanpa distraksi, saat aku berhasil menyelesaikan rencana aktivitas yang kususun, saat aku bisa makan makanan yang kuinginkan, saat aku melihat pemandangan yang hijau-hijau, dan masih banyak lainnya. Namun rasa senang yang paling hangat adalah saat aku bisa menjadi sebab senangnya orang yang kusayangi.

Challenge 2

Challenge 3

1 Like

Assalamualaikum,

Selamat Sore Bu Fathya, Bu Devi, Bu Nuning dan semua Ibu Komite.
Alhamdulillah akhirnya setor Tugas Week 1 hihihi

Tugas Challenge 1

Tugas Challenge 2

Tugas Challenge 3

Saya bikin di canva semua ya, semoga bisa dibuka, first time bikin presentation di canva ehhehe, overall sambil ngobrol sama diri sendiri supaya lebih masuk lagi pemahaman values dan juga big goals nya. Sebenarnya masih agak bingung menghubungkan listing kegiatan harian dengan big goalsnya. Silahkan Bu jika ada masukan. Terimakasih

Salam
DianSofie